Clustering Partisional (Partitional Clustering)


Dengan mengetahui objek-objek database N, sebuah algoritma clustering partisional membentuk k bagian dari data, dimana setiap cluster mengoptimalkan kriteria clustering, seperti minimasi jumlah jarak kuadrat dari rata-rata dalam setiap cluster. 





Salah satu isu dengan algoritma-algoritma tersebut adalah kompleksitas tinggi, karena menyebutkan semua pengelompokkan yang memungkinkan dan berusaha mencari optimum global. Bahkan untuk jumlah objek yang kecil, jumlah partisi adalah besar. Itulah sebabnya mengapa solusi-solusi umum dimulai dengan sebuah partisi awal, biasanya acak, dan berlanjut dengan penyempurnaannya.



Praktek yang lebih baik akan berupa pelaksanaan algoritma partisional untuk kumpulan point-point awal yang berbeda (yang dianggap sebagai representative) dan meneliti apakah semua solusi menyebabkan partisi akhir yang sama atau tidak. Algoritma-algoritma clustering partisional berusaha memperbaiki secara local sebuah kriteria tertentu. Pertama, menghitung nilai-nilai kesamaan atau jarak, mengurutkan hasil, dan mengangkat nilai yang mengoptimalkan kriteria. Oleh karena itu, dapat dianggap sebagai algoritma seperti greedy.



Sebuah pendekatan terhadap pembagian data adalah mengambil sudut pandang konseptual yang mengidentifikasikan cluster dengan model tertentu yang parameternya tidak diketahui harus ditemukan. Model-model probabilistik menganggap bahwa data berasal dari campuran beberapa populasi yang didistribusi dan prioritasnya ingin ditemukan. Sebuah kelebihan yang jelas dari metode-metode probabilitas adalah daya interpretasi dari cluster-cluster yang dibuat. Dengan memiliki representasi cluster yang tepat juga memungkinkan penghitungan yang tidak ekspensif dari ukuran-ukuran intra-cluster dari kesesuaian yang memberikan fungsi objektif yang tergantung pada sebuah pembagian (partition). Tergantung pada bagaimana representative dibuat, algoritma-algoritma partitioning optimasi literative dibagi lagi ke dalam metode-metode K-medoids dan K-means.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Clustering Partisional (Partitional Clustering)"

Post a Comment