Biro sebagai Unit Pemerintahan


Biro sebagai Unit Pemerintahan - Dalam tulisan Charles T. Goodsell Biro menjadi tendensi utama pembahasannya, “Biro” dalam konteks ini biro bukan sebagai pelaku dari satu aspek pemerintahan tetapi sebagai bagian integral dari seluruh proses. Oleh karena itu Charles T. Goddsell lebih menganalisis biro sebagai “unit” lembaga sebagai “bagian” dari pemerintahan. Selanjutnya nilai-nilai birokrasi memberikan kontribusi besar terhadap pemerintahan secara keseluruhan, pandangan yang hanya bisa dibuat dengan menggunakan perbedaan lain dari biasanya. Bahkan, dibandingkan dengan lembaga-lembaga pemerintahan lainnya kontribusi biro muengkin lebih besar. 





Selanjutnya Goddsell menjelaskan definisi “Biro” dalam konteks ini adalah semua kementrian, departemen, atau subunit sektor publik yang dibebankan dengan tanggung jawab admintrasi dan dioperasikan pada biaya publik. Dan biro dalam pandangan Goddsell bisa terletak di eksekutif, legeslatif atau yudikatif. 





Pemerintahan dalam konteks ini dalam Robert Keohane dan Josep Nye menyebutnya proses dan lembaga, baik formal atauapun informal yang memandu dan mengedalikan kegiatan kolektif dari kelompok ( Keohane dan Nye 2000:12). 





Dalam pemikiran Goodsell pemerintahanterdiri dari dua hal mendasar, dan dalam beberapa hal yang berlawanan, a) Peraturan dan b) Respon. Dalam salah satu karya klasiknya, Carl fraderich mendefinisikan peraturan sebagai “kekuasan politik yang dilembagakan” yaitu penggunaan yang distabilkan dan tersruktur dari otoritas terlegitimasi (1963:180) sedangkan respon sebailnya adalah sumber dari pengaruh demokratis pada peraturan. Esensinya adalah reaksi eksternal, seperti ketika pemerintah “ respon pada penentu luar’. Mengutif Friedrich lagi (1963:310). Dalam sistem demokrasi respon beroperasi baik untuk pemerintah, seperti ketika perarutran tidak populer mengarah ke pemilu yang menempatkan rezim baru berkuasa. 





Selanjutnya Goodsell mengkaji politik demokrasi modern seperti Inggris dan Amerika Serikat, dalam kajian tersebut di pertanyakan fungsi apa yang dilakukan biro dengan sehubungan dengan peraturan di satu tangan dan respon di sisi lain?. Dalam menjawab pertanyaan hasil penelitian Goodsell membagi kedalam tiga hal. Pertama adalah kemampuan biro untuk pemerintahan kedua kontribusinya terhadap pemerintahan, dan tantangan dalam pemerintahan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Biro sebagai Unit Pemerintahan"

Post a Comment